Bandung , Rabu 15 Desember 2020 diselenggarakan WISUDA VIRTUAL PROGRAM SARJANA DAN VOKASI GELOMBANG 2 UNIVERSITAS BHAKTI ENCANA TA 2020/2021. Wisuda Virtual Universitas Bhakti Kencana ini diselenggarakan secara virtual melalui Zoom dan live streaming melalui Youtube Universitas Bhakti Kencana .pelaksanaan wisuda UBK yang masih dilakukan secara virtual sebagai bentuk respon atas pandemi COVID-19 yang masih melanda Indonesia dan dunia.
Pada Wisuda Virtual Gelombang 2 Tahun Akademik 2020/2021 ini, Universitas Bhakti Kencana mewisuda 319 lulusan yang berasal dari Program Ahli Madya (D3), Sarjana (S1) Dengan rincian
1. Program Studi D3 Farmasi
2. Program Studi D3 Kebidanan Pusat
3. Program Studi D3 Kebidanan Kendal
4. Program Studi D3 Kebidanan Serang
5. Program Studi D3 Kebidanan Subang
6. Program Studi D3 Kebidanan Tasikmalaya
7. Program Studi D3 Keperawatan Jakarta
Walaupun dilakukan secara virtual, Wisuda Tahun Akademik 2020/2021 dapat diselenggarakan dengan baik, penuh khidmat dan semarak serta menjalankan protokol kesehatan yang ketat.
Rektor Universitas Bhakti kencana menyampaikan dalam sambutannya Semoga para wisudawan terus memberikan kontribusi terbaiksebagai sumbangsih nyata terhadap negara Republik Indonesia serta mewujudkan Visi Universitas yaitu menjadi perguruan tinggi yang Mandiri, Unggul dan Berdaya Saing untuk meningkatkan Kualitas Hidup bangsa Indonesia.
Selain itu, berdasarkan hasil akreditasi Program Studi dari LAMPTKES yaitu :
Program Studi Diploma Kebidanan Bandung terakreditasi
“Baik Sekali”
Program Studi Diploma Kebidanan Kendal terakreditasi
“Baik Sekali”
Program Studi Diploma Farmasi terakreditasi “B (Baik)”
Program Studi Sarjana Keperawatan Bandung terakreditasi
“B (Baik)”
Program Studi Sarjana Kesehatan Masyarakat terakreditasi
“B (Baik)”
Program Studi Diploma Kebidanan Serang terakreditasi “B
(Baik)”
Program Studi Sarjana Keperawatan Tasikmalaya
terakreditasi “C (Cukup)”
Program Studi Diploma Keperawatan Jakarta terakreditasi
“C (Cukup)”
Program Studi Diploma Kebidanan Subang terakreditasi “C
(Cukup)”
Program Studi Diploma Kebidanan Tasikmalaya terakreditasi
“C (Cukup)”
Artinya, saudara tidak perlu minder, inferier dan berkecil hatiketika nanti bersaing dan berkompetisi dalam menempuh karir di dunia kerja. Di kampus ini, saudara telah dibekali dengan kearifan lokal berupa kemampuan soft skill untuk bekerja cerdas dan kemampuan bekerjasama yang baik. Sehingga dengan bekal tersebut, saudara akan mampu berkiprah dan bersama-sama membesarkan nama Universitas Bhakti Kencana. Jangan ragu untuk maju berkompetisi masuk ke dalam institusi bergengsi dalam negeri dan luar negeri, selamat berjuang
dan berkarir.